Berita
Ketua DPD Partai Demokrat Jatim, Emil Elestianto Dardak
Berita Dewan

Ini Pesan Emil Dardak untuk Anggota DPRD Jatim Periode 2024-2029 dari Demokrat

Ketua DPD Partai Demokrat Jatim, Emil Elestianto Dardak memberikan pesan penting kepada para anggota DPRD Jatim dari Demokrat yang dilantik periodeĀ 2024-2029. Ia menekankan pentingnya semangat pengabdian dan dedikasi kepada masyarakat yang harus terus dijunjung tinggi oleh anggota DPRD Jatim dari Partai berlambang Bintang Mercy ini.

Gegeh Bagus S Sabtu, 31 Agustus 2024

Ketua DPD Partai Demokrat Jatim, Emil Elestianto Dardak memberikan pesan penting kepada para anggota DPRD Jatim dari Demokrat yang dilantik periode 2024-2029. Ia menekankan pentingnya semangat pengabdian dan dedikasi kepada masyarakat yang harus terus dijunjung tinggi oleh anggota DPRD Jatim dari Partai berlambang Bintang Mercy ini.

"Harapan saya kepada anggota DPRD Jatim yang baru terpilih, belajarlah dari para senior yang sudah berpengalaman menjadi wakil rakyat. Kehadiran mereka di sini bukan hanya sebagai bentuk penghormatan, tetapi juga kesinambungan perjuangan untuk rakyat Jawa Timur," ujar Emil saat menghadiri pelantikam 120 anggota DPRD Jatim periode 2024-2029, Sabtu (31/8).

Emil, yang juga maju sebagai bakal calon Wakil Gubernur Jatim, menekankan bahwa meskipun ada anggota yang tidak terpilih kembali, semangat untuk terus berkontribusi bagi masyarakat tetap harus dijaga.

"Kami sangat berterima kasih kepada seluruh anggota DPRD periode sebelumnya atas pengabdiannya. Kepada yang tidak terpilih kembali, saya harap mereka tetap berada di jalur pengabdian, memberikan sumbangsih, dan mendukung perjuangan Partai Demokrat," tambahnya.

Lebih lanjut, Emil mengajak seluruh anggota DPRD dari Demokrat yang baru untuk terus bekerja sama dengan partai, mengedepankan profesionalitas, dan menjaga kualitas dalam setiap langkah yang diambil.

Ia juga berharap para anggota baru dapat memanfaatkan pengalaman para senior sebagai panduan dalam menjalankan tugas sebagai wakil rakyat.

"Kita harus tetap solid, bekerja bersama, dan membawa Partai Demokrat menjadi lebih profesional serta berkualitas dalam segala geraknya. Ini bukan hanya soal partai, tapi soal bagaimana kita bisa terus memperjuangkan kepentingan rakyat Jatim," pungkasnya.