Berita
Berita Dewan

Asal-Asalan Mutasi Kepala sekolah, DPRD Jatim Akan Panggil Kadiknas Jatim

Asal-Asalan Mutasi Kepala sekolah, DPRD Jatim Akan Panggil Kadiknas Jatim

Nurul Rabu, 09 Januari 2019

Asal-Asalan Mutasi Kepala sekolah, DPRD Jatim Akan Panggil  Kadiknas Jatim

Komisi E DPRD Jatim geram atas ulah Kepala Dinas Pendidikan (Kadiknas) Jatim Saiful Rahman. Pasalnya, mantan Kabadiklat tersebut asal-asalan dalam memutasi Kepala Sekolah di Jawa Timur.

“Dalam mutasi Kepala Sekolah terakhir dipenghujung tahun 2018 lalu, ternyata menyisakan masalah bagi Kepala Sekolah yang terkena dampak mutasi. Mutasi tersebut tak melihat kondisi Kepala Sekolah ditempat kerjanya yang baru,”ungkap Wakil Ketua Komisi E DPRD Jatim Suli Da’im, Selasa (8/1).

Diakui oleh politisi asal partai PAN ini, kalau dalam mutasi tersebut ditujukan salah satunya pemerataan  untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan setiap ASN sebagai abdi negara harus bersedia ditempatkan dimana.” Tapi harus dilihat kondisi ASN tersebut. Masak kurang satu tahun masuk pensiun di mutasi di tempat yang jauh dan harus menyesuaikan lagi mulai awal ditempat yang baru,”jelasnya.

Sulidaim lalu mengambil contoh di Lamongan yang merasa keberatan di mutasi ke daerah lain karena yang bersangkutan hendak masuk masa pensiun.”Kami banyak sekali menerima keluhan Kepala Sekolah tersebut. Kami harap jangan aroganlah dalam melakukan mutasi Kepala Sekolah,”terangnya.

Diungkapkan oleh Sulidaim, pihaknya minggu depan, Senin (14/1) akan memanggil Kadiknas Jatim Saiful Rahman terkait mutasi yang menuai keberatan dari beberapa Kepala Sekolah di Jawa Timur.” Kami akan meminta penjelasan kepada pihak Diknas,”tutupnya