Berita
Berita Dewan

DPRD Jatim Desak Pemerintah Beri Bantuan Prasarana Sekolah

DPRD Jatim Desak Pemerintah Beri Bantuan Prasarana Sekolah

Rofik Hardian Selasa, 15 Januari 2019

DPRD Jatim Desak  Pemerintah Beri Bantuan Prasarana Sekolah 

Drs. H. Kusnadi Anggota DPRD Jatim mengatakan hingga kini pendidikan di tingkat PAUD  selalu di sambati masyarakat terkait keberadaan gedung PAUD yang masih numpang di gedung Balai RW. 

Munurut politisi asal Partai Demokrat ini bahwa terkait persoalan gedung sekolah yang digunakan anak - anak kita untuk menimbah ilmu pendidikan masih jarang sekali dibangun di daerah pedesaan khususnya yang ada di wilayah pasuruan maupun probolinggo. 

"Kasihan anak-anak kita yang ada di PAUD, selama ini mereka belajar di bangunan pendopo atau di Balai RW ," ucap kusnadi saat di temui di ruang kerjanya, Selasa (15/1).

Oleh karena itu sebagai wakil rakyat saya minta kepada Pemerintah memberikan bantuan berupa bangunan untuk gedung sekolah agar anak-anak kita bisa belajar di tempat yang layak.  

"Saya yakin pemerintah sudah menyiapkan anggaran untuk pembangunan gedung PAUD dan saya minta pembangunan gedung PAUD segera terealisasi, " tutupnya