Berita
Berita Dewan

Komisi E Jatim Prihatin Lihat Nasib Guru Madin

Komisi E Jatim Prihatin Lihat Nasib Guru Madin

Rofik Hardian Senin, 21 Januari 2019

Komisi E Jatim Prihatin Lihat  Nasib Guru Madin 

Nasib gaji para Guru Madrasah Diniyah (Madin) saat ini masih jauh dari kebutuhan hidup layak sehingga ini perlu perhatian serius dari pemerintah. 

H. Gunawan salah satu seratus wakil rakyat yang duduk di gedung DPRD Jatim merasa terenyuh hati kecilnya melihat fakta dilapangan terkait para gaji Guru Madin.  Karena menurutnya peran serta guru madin dalam membentuk anak kita untuk manjadi anak yang sholeh dan beriman sangat besar sekali. 

"Saya selalu berjuang menyuarakan nasib para guru madin sampai nasib mereka benar benar terjamin sesuai kebutuhan yang layak, karena guru agama abak kita bisa mengerti tentang,  " ucap H. Gunawan.

Hingga kini Politisi asal PDI Perjuangan ini masih melihat  nasib para Guru yang mengajar di pesantren-pesantren baik di tingkat Madrasah Diniyah (Madin)  maupun Madrasah Ibtididaiyah    (MI) belum mendapat perhatian yang intensif dari pemerintah sehingga kebutuhan kesejahteraan mereka yang kita kitahui selama ini gajinya sangat minim sekali. 

"Coba bayangkan hingga kini gaji yang di terima para guru Madin berkisar hanya 300 ribu saja. Mana cukup itu kebutuhan hidup, " Pungkas Gunawan